Sabtu, 31 Maret 2012

Pacaran sebelum waktunya di larang

      Kalian pasti berpikir kenapa semua orang merasakan cinta. Cinta itu sebenarnya apa sih . Pasti kalian beranggapan kalau cinta berarti menyukai lawan jenis kalian dan ingin sekali memilikinya. Nah pada saat itulah pemuda saat sekarang menyebutnya pacaran . Nah , sekarang apa hubungannya cinta dengan pacaran ? pasti kalian masih bingung kan . di dalam pokok bahasan ini saya akan menjelaskan sedikit tentang pacaran dan cinta


      

       

       Sekarang kalian berpikir ingin sekali memiliki pacar . Di anggapan kalian pasti menyenangkan dan mengasyikkan dan seolah olah telah masuk ke dalam suatu ikatan cinta . tapi arti cinta yang benar sesungguhnya itu adalah menjaga dan melindungi pasangan dalam segala hal , berkomunikasi mengeluarkan semua curahan isi hati yang ada di dalam pikiran masing - masing pasangan , selain itu sang pasangan juga bersama dalam suka maupun duka , oleh karena itu pasangan mampu mengatasi masalah secara bersama dan tidak berdasarkan kepentingan semata , dalam kondisi seperti itu maka pasangan yang berdasarkan ikatan cinta di atas termasuk kedalam Cinta dalam arti positif.

       Tetapi bila ada dampak positif pasti juga ada dampak yang berakibat negatif. Salah satu yang menyebabkan dampak negatif adalah membuat semangat belajar menjadi menurun , jadi yang hanya di pikirkan hanya sang lawan jenis sehingga menyebabkan prestasi belajar menjadi menurun . Selain itu juga rasa sayang hanya untuk sang lawan jenis dan mulai melupakan keluarga , selain itu juga sang anak mulai merasa bosan di rumah dan lebih suka untuk berkencan dengan sang lawan jenis. Dan yang lebih parah adalah bisa terjerumus ke dalam pergaulan seks bebas yang sekarang sering melanda anak remaja sehingga berakibat fatal dan terjadilah kejadian yang tak di inginkan

       Memang pacaran itu sah sah saja asalkan berdampak positif . tetapi untuk ukuran remaja seperti kita belum bisa menghindari dampak negatif yang ada , jadi sikap kita yang sebenarnya adalah janganlah pacaran dulu sebelum waktunya , karena pacaran dalam arti sesungguhnya itu masa persiapan untuk mencari pendamping hidup yang setia yang akan menemani kita selamanya . Selama kita menjadi pribadi yang baik dan taat dalam beragama kita mampu melakukannya
    

Tidak ada komentar:

Posting Komentar